Sabtu, 20 Februari 2010

PILAR PILAR KEKAFIRAN

Berkata Syaikhul Islam As Tsani Al Imam Al `Allaamah Syamsudin Ibnu Qoyyim Al Jauziyah :

“Rukun rukun kekufuran itu ada empat, al kibr (Sombong), dan Al Hasad (dengki), dan Al Ghodhob ( amarah), dan As Syahwat (kecenderungan nafsu).

Adapun “Sombong” akan menghalangi seseorang dari ketundukannya (kepada robbnya).
Sedang “hasad” akan menghalangi hamba dari menerima nasihat dan memberi nasehat.
Lalu “amarah” akan menghalanginya dari berlaku adil.
Dan “Syahwat” akan menghalangi hamba dari mencurahkan diri untuk ibadah.


Maka bila bisa tumbang kesombongan dari seorang hamba, akan mudah baginya untuk tunduk patuh (kepada robbnya), dan bila tumbang hasad pada dirinya akan ringan atasnya menerima nasehat dan suka memberi nasehat. Dan bila runtuh kemarahan, akan mudah dia berlaku adil dan bersikap tawadhu` (rendah hati), dan runtuhnya sikap mengikuti keinginan nafsu (syahwat), akan memudahkannya untuk mendapatkan kesabaran, kemuliaan dan kehormatan diri, dan ibadah.

Tapi menggeser sebuah gunung (yang tinggi menjulang), lebih ringan dari pada menghilangkan empat sifat tersebut bagi orang yang tertimpa olehnya. Dan lebih lebih bila sifat sifat tersebut sudah demikian kuat menyatu dengan dirinya bahkan telah menjadi tabi`atnya. Karena sungguh tidak akan lurus suatu amalpun bersama adanya sifat sifat ini, dan tidak akan jernih suatu jiwa dengan bercokolnya sifat sifat tersebut padanya, dan setiap kali ia hendak beramal, selalu sifat sifat ini akan merusaknya”. (Al Fawaid, ta`liq dan takhrij Syaikh Ali Hasan Al Atsary hal 288).

Laa haula wa laa quwwata illa billah. Allohumma sallim Allohumma Sallim. Allohumma Luthfaka Wa Hifdzoka.

By, Abu Hammam


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Design by Abdul Munir Visit Original Post Islamic2 Template